12 Pengertian Filsafat Ilmu Menurut Para Ahli dan Kesimpulan

Pengertian filsafat ilmu menurut para ahli dan kesimpulannya suatu informasi yang harus diketahui oleh mereka yang mencintai ilmu. Apakah mereka yang berasal dari dunia akademisi atau merekayang memang berasal dari luar akademisi. Atau apakah mereka sebagai mahasiswa strata satu dan pasca sarjana.

Loading...

Beberapa ahli mengemukakan arti filsafat ilmu yang nyaris sama. Sedang pengertian filsafat ilmu menurut beberapa ahli lainnya ada yang berbeda. Perbedaan ini sebaiknya dijadikan sebagai khazanah ilmu yang kaya. Bukan malah dijadikan sebagai ajang untuk saling berpolemik. Karena para ahli yang menyampaikan teorinya, adalah mereka yang memang sudah memiliki komptensi dibidangnya.  

Ternyata, banya juga pengertian filsafat ilmumenurut ahli Indonesia yang dijadikan referensi oleh dunia pendidikan. Bahkan tidak sedikit pula, para mahasiswa dari luar negeri mengutip teori ahli Indonesia sebagai rujukan dalam membuat karya ilmiah.

Filsafat dan ilmu merupakan dua objek yang menarik jika disatukan. Apalagi dicari hakihat dari pengertiannya. Atas itulah kami bersusah payah untuk menyiapkan artikel ini guna membangu mreka yang sedang membutuhkannya.

Lihat: Pengertian Inflasi Menurut Para Ahli

Karena media komunikasi daring sudah menjadi gaya hidupnya yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia, maka saluran internet menjadi sarana kami dalam berbagai defisini filsafat ilmu berdasarkan pendapat ahli. Anda tinggal memakai perangkat alat komunikasi modern seperti laptop, tablet atau gadget yang terhubung dengan jaringan internet. Maka Anda sudah bisa membaca artikel ini.

Arti Filsafat-Ilmu
via Blogger

Sebelum Anda membaca tentang apa yang dimaksud dengan pengertian filsafat ilmu, ada baiknya kami sampaikan secara umum tentang arti dari filsafat dan ilmu.

Arti Filsafat

Filsafat adalah kajian masalah umum dan mendasar tentang persoalan seperti eksistensi, pengetahuan, nilai, akal, pikiran, dan bahasa. 

Asal kata filsafat berdasarkan bahasa Yunani φιλοσοφία, philosophia, secara harfiah bermakna “pecinta kebijaksanaan”.

Berdasarkan pengertian diatas, dapat disebutkan bahwa mereka yang belajar filsafat dan mendalaminya adalah orang yang sedang mencari tentang kebijksanaan dari sesuatu. Filsafat menjadi sarana untuk menemukannya.

Dalam metode belajar filsafat, semua bermula dengan pertanyaan yang contohnya sebagai berikut: “Apakah memungkinkan untuk mengetahui segala sesuatu dan membuktikannya?”

Dan ada beberapa pertanyaan lain yang biasa diajukan guna memancing otak untuk berfikir mencari kebenaran atau kebijaksanaan.

Pada momen lain, kami akan bahas secara lengkap mengetahui apa yang dimaksud dengan filsafat. 

Apa Itu Ilmu?

Rasanya tidak lengkap jika menyampaikan arti filsafat tapi tidak menyampaikan pengertian ilmu. Pada momen kali ini kami akan serta juga meski hanya secara umum juga.

Ilmu adalah usaha-usaha sadar untuk menyelidiki, menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia. Segi-segi ini dibatasi agar dihasilkan rumusan-rumusan yang pasti.

Dalam istilah lain ilmu juga disamakan dengan sains dan juga ilmu pengetahuan.

Sedangkan arti ilmu berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menyatakan bahwa Ilmu diartikan sebagai pengetahuan tentang suatu bidang yang disusun secara bersistem menurut metode tertentu, yang dapat digunakan untuk menerangkan gejala tertentu di bidang (pengetahuan) itu; atau pengetahuan atau kepandaian tentang soal duniawi, akhirat, lahir, batin, dan sebagainya.

Dan banyak juga para ahli yang ikut memberikan pendapatnya mengenai apa yang dimaksud dengan ilmu. Hanya saja, akan dibahas pada postingan yang lain saja.

Lihat: Pengertian Filsafat Hukum Menurut Para Ahli

Baiklah, langsung kepada topik artikel kali ini.

1. Muslih

Muslih menyatakan bahwa filsafat ilmu sebagai cabang ilmu filsafat yang membicarakan objek khusus, yaitu ilmu pengetahuan, dan sudah tentu sama memiliki sifat dan karakteristik yang hampir sama dengan filsafat pada umumnya. Filsafat ilmu dalam hal ini objeknya cukup luas mulai dari pengetahuan (knowledge), ilmu (science), baik natural science maupun social science, ilmu humanisties, kebahasaan, dan keagamaan.

2. Robert Ackermann

Robert berpendapat bahwa filsafat ilmu dalam suatu segi adalah sebuah tinjauan kritis tentang pendapat-pendapat ilmiah dewasa ini dengan perbandingn terhadap pendapat-pendapat lampau yang telah dibuktikan atau dalam kerangka ukuran-ukuran yang dikembangkan dari pendapat-pendapat demikian itu, tetapi filsafat ilmu demikian bukan suatu cabang yang bebas dari praktek ilmiah senyatanya.

3. Mohar

Menuurt Mohar, filsafat ilmu adalah suatu usaha akal manusia yang teratur dan taat asas menuju penemuan keterangan tentang pengetahuan yang benar. Sasaran filsafat ilmu adalah mengadakan penataan dan pengetahuan atas dasar asas-asas yang dapat menerangkan terjadinya ilmu pengetahuan.

4. Djamaris

Ahli ini menyatakan bahwa filsafat ilmu adalah bagian dari filsafat pengetahuan yang secara spesifik mengkaji hakikat ilmu atau pengetahuan ilmiah. Ilmu merupakan cabang dari pengetahuan. Ilmu atau ilmu pengetahuan ilmiah dalam bahasa Inggris science, dalam bahasa Yunani episteme.

5. Anonim

Filsafat ilmu adalah ikhtiar manusia guna memahami pengetahuan untuk menjadi lebih bijaksana.

6. Peter Caws

Ahli dari luar negeri ini menyebutkan bahwa Filsafat ilmu merupakan suatu bagian filsafat yang mencoba berbuat bagi ilmu apa yang filsafat seumumnya melakukan pada seluruh pengalaman manusia.

7.Woodhou

Menurut teori Woodhou, Filsafat ilmu adalah merupakan studi tentang metode, asumsi, dan batas-batas ilmu pengetahuan.

8. John Macmurray

John Macmurray menyatakan bahwa filsafat ilmu terutama bersangkutan dengan pemeriksaan kritis terhadap pandangan-pandangan umum, prasangka-prasangka alamiah yang terkandung dalam asumsi-asumsi ilmu atau yang berasal dari keasyikan dengan ilmu.

9. Secara Umum

Filsafat ilmu adalah filsafat yang mempelajari & menyelidiki seluas mungkin segala sesuatu tentang ilmu. Sementara ilmu merupakan bagian /cabang pengetahuan yang memiliki ciri-ciri tertentu

10. Lewis White Beck

Lewis White Beck menyebutkan bahwa filsafat ilmu mempertanyakan dan menilai metode-metode pemikiran ilmiah serta mencoba menetapkan nilai dan pentingnya usaha ilmiah sebagai suatu keseluruhan.

11. May Brodbeck

Pakar filsafat ilmu asal Amerika Serikat yang hidup dari tahun 1917 sampai 1983 mendefinisikan “Philosophy of science is the ethically and philosophically neutral analysis, description, and clarifications of science.”

Dengan begitu menurutnya, “filsafat ilmu adalah analisis, deskripsi dan klarifikasi ilmu yang netral secara etis dan filosofis.”

12. Stephen R.Toulmin

Stephen menyatakan bahwa filsafat ilmu partama-tama mencoba menjelaskan unsur-unsur yang terlibat dalm proses penyelidikan ilmiah prosedur-prosedur pengamatan, pola-pola perbincangan, metode-metode penggantian dan perhitungan, praanggapan-praanggaan metafisis, dan selanjutnya menilai landasan-landasan bagi kesalahannya dari sudut-sudut tinjauan logika formal, metodologis praktis, dan metafisika.

Lihat: Pengertian Hukum Dagang Menurut Para Ahli

Kesimpulan

Dari pengertian pada ahli diatas dapat disimpulkan bahwa filsafat ilmu sebuah sarana untuk memnggali lebih jau tentang ilmu pengetahuan. Tidak cukup hanya permukaannya saja, namun lebih menyentuk pada aspek yang benar – benar hakiki.

Paling tidak ada tiga dimensi yang menjadi sasaran saat penerapan filsafat ilmu secara sempurna, yaitu pertama adalah dimensi Ontologis, dan kedua Epistomologis serta yang ketiga Aksiologis. Pada dimensi Ontologis menyentuh tenang hakikat ilmu, sedang pada Epistomologis menelusuri tentang cara mendapatkan pengetahuan dan Aksiologis mengulas tentang manfaat pengetahuan.

Lihat: Pengertian Manajemen Menurut Para Ahli

Demikian ulasan kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Terkait dengan pengertian filsafat hukum menurut para ahli, termasuk ahli yang berasal dari negara Indonesia. Sampaikan saran dan kritik Anda pada kolom komentar yang ada di bawah ini. Dan jangan lupa “share” keteman – teman yang lain. Terima kasih sudah mampir.  

Loading...

Previous Post

No more post

You May Also Like

Silahkan berkomentar