31 Pengertian Filsafat Menurut Para Ahli dan Sumber Bukunya

Pengertian filsafat menurut para ahli dan sumber bukunya merupakan artikel yang kami siapkan untuk Anda baca melalui blog ini. Karena informasi ini bersifat penting, maka kami prioritaskan menyelesaikan terlebih dahulu daripada artikel yang lain.

Loading...

Pengertian filsafat menurut para ahli beserta sumbernya adalah kumpulan informasi terkait dengan pendapat para ahli, baik dari dalam negeri (Indonesia) maupun luar negeri. Dari keduanya, manakah yang penting? Keduanya sangat penting untuk dijadikan referensi dalam menulis karya ilmiah.

Mungkin kita sudah sama – sama paham secara umum mengenai arti filsafat yaitu, mencari kebijaksanaan. Dan banyak sekali ditemukan filsafat dihubungankan dengan objek lain, seperti menjadi filsafat hukum, filsafat ilmu dan filsafat pendidikan. Saking pentingnya, maka hal ini di terapkan dalam dunia pendidikan sebagai bagian dari kurikulum mata kuliah.

Mengetahui tentang pengertian filsafat ada beberapa cara yang umumnya disampaikan oleh banyak orang dan Anda pun sudah melakukannya. Pertama, adalah dengan membaca buku yang membahas tentang tema filsafat. Anda bisa temukan bukunya di toko buku terdekat yang ada di kota Anda, atau bisa pinjam di perpustaakaan sekolah atau daerah.

Kedua, diskusi dengan dosen yang mengajar ilmu filsafat. Hampir disemua jurusan kuliah mengupas tentang masalah filsafat. Maka dari itu, jumlah dosen untuk ditanyai tidaklah susah. Anda juga bisa libatkan teman kuliah lain dengan membentuk grup mentoring yang membahas tema filsafat. Kemudian sesekai mengundang dosen filsafat untuk jadi narasumber.

Ketiga adalah dengan mencari informasi pada laman internet dengan memakai alat komunikasi zaman sekarang , apakah laptop, HP, dan tablet yang Anda miliki. Cara ini yang banyak digandrungi oleh manusia sekarang. Alasannya, selain mudah cara ini cukup menghemat waktu dan tenaga.    

via Google Image

Baiklah, langsung saja kita uraikan satu persatau mengenai pengertian filsafat menurut para ahli. Berikut informasinya.

1. The Liang Gie

Lebih kurang 350 definisi tentang filsafat itu dalam hal ini kita tarik kesimpulan adalah pemikiran yang sedalam-dalamnya yangbebas dan teliti mengenai katuhanan, alam dan manusia yang bertujuanhanya untuk mencari hakikat kebenaran.

2. Aristoteles

Menurut Filsuf ini, filsafat ialah ilmu atau pengetahuan yang meliputi kebenaran yang berisi ilmu metafisika, retorika, logika, etika, ekonomi, politik dan estetika atau filsafat keindahan.

Salah satu buku karya Aristoteles adalah Etika Nikomacheia

3. D.C.Mulder

D.C.Mulder menyatakan bahwa filsafat ialah pemikiran teoritistentang susunan kenyataan sebagai keseluruhan. Ilmu filsafat itumengabstraksi susunankenyataan dan membuat susunan itu menjadisasaran pemikirannya.

4. Immanuel Kant

Ilmuwan luar negeri ini menyatakan bahwa filsafat merupakan ilmu atau pengetahuan yang merupakan dasar dari semua pengetahuan dalam meliput isu-isu epistemologi (filsafat pengetahuan) yang menjawab pertanyaan mengerai apa yang dapat kita ketahui.

Anda bisa merujuk pada sumber bukunya yang ditulis oleh Immanuel Kant dengan judul Kritik atas Nalar Murni

5. Langeveld

Menurutnya, filsafat ialah berpikir tentang masalah final dan menentukan, yakni tentang masalah makna keadaan, Tuhan, kebebasan dan keabadian.

6. IR Poedjawijatna

Ilmuwan dalam negeri yang bernama IR Poedjawijatna berpendapat bahwa filsafat ialah ilmu yang berusaha untuk mencari sebab yang sedalam-dalamnya bagi segala sesuatu berdasarkan pikiran belaka.

7. Rene Descartes

Descrates menyatakan bahwa filsafat ialah kumpulan semua pengetahuan bahwa Allah, manusia dan alam menjadi pokok dari penyelidikan.

8. Notonegoro

Filosofi yang meneliti hal-hal yang menjadi objek inti dari sudut mutlak (di), yang tetap serta tidak berubah, yang juga disebut dengan alami.

9. Fung Yu Lan

Fung Yu Lan mengutarakan pendapatnya yaitu filsafat adalah pikiran yang sistematis danrefleksi tentang hidup.

10. N. Driyarkara

Filsafat ialah refleksi yang mendalam tentang penyebab ‘di sana dan melakukan’, refleksi dari realitas atau reality jauh ke dalam ‘mengapa’ penghabisan itu.

11. Prof. Dr. Ismaun, M.Pd

Filsafat merupakan usaha pemikiran dan renungan manusia dengan akal dan qalbunya dengan sungguh-sungguh , yakni secara kritis sistematis, fundamentalis, universal, integral dan radikal untuk mencapai dan menemukan kebenaran yg hakiki yakni pengetahuan, dan kearifan atau kebenaran yg sejati.

12. Harold H. Titus

Filsafat merupakan sekumpulan sikap dan kepecayaan terhadap kehidupan dan alam yang biasanya diterima dengan tidak kritis. Filsafat merupakan suatu proses kritik atau pemikiran terhadap kepercayaan dan sikap yg dijunjung tinggi.

13. Robert Ackerman

Filsafat ilmu dalam suatu segi adalah suatu tinjauan kritis tentang pendapat-pendapat ilmiah dewasa ini dengan perbandingan terhadap kriteria-kriteria yang dikembangkan dari pendapat-pendapat demikian itu, tetapi filsafat ilmu jelas bukan suatu kemandirian cabang ilmu dari praktek ilmiah secara aktual.

14. Ir. Proedjawijatna

Filsafat merupakan ilmu yang berusaha untuk menemukan penyebabnya deras untuk segala sesuatu dengan pikiran belaka.

15. Lewis White Beck

Filsafat ilmu membahas dan mengevaluasi metode-metode pemikiran ilmiah serta mencoba menemukan dan pentingnya upaya ilmiah sebagaisuatu keseluruhan.

16. Prof. Dr. Fuad Hasan, guru besar psikologi UI

Beliau menyimpulkan: Filsafat ialah suatu ikhtiar untuk berpikir radikal, itu artinya mulai dari radiksnya suatu gejala, dari akarnya suatu hal yang akan dimasalahkan. Dan dengan jalan penjajakan yang radikal itu filsafat berusaha untuk sampai kepada kesimpulan-kesimpulan yang universal.

17. A. Cornelius Benjamin

Cabang pengetahuan filsafati yang merupakan telaah sistematis mengenai ilmu, khususnyametode-metodenya, konsep-konsepnya dan praanggapan-praanggapan, serta letaknya dalam kerangka umum cabang-cabang pengetahuan intelektual.

18. Prof. Mr.Muhammad Yamin

Filsafat ialah pemusatan pikiran , sehingga manusia menemui kepribadiannya seraya didalam kepribadiannya itu dialamiya kesungguhan

19. Michael V. Berry

Penelaahan tentang logika interen dari teori-teori ilmiah dan hubungan-hubungan antara percobaan dan teori, yakni tentang metode ilmiah.

20. May Brodbeck

Analisis yang netral secara etis dan filsafati, pelukisan dan penjelasan mengenai landasan – landasan ilmu.

21. Peter Caws

Filsafat ilmu merupakan suatu bagian filsafat, yang mencoba berbuat bagi ilmu apa yang filsafat seumumnya melakukan pada seluruh pengalaman manusia. Filsafat melakukan dua macam hal : di satu pihak, ini membangun teori-teori tentang manusia dan alam semesta, dan menyajikannya sebagai landasan-landasan bagi keyakinan dan tindakan; di lain pihak, filsafat memeriksa secara kritis segala hal yang dapat disajikan sebagai suatu landasan bagi keyakinan atau tindakan, termasuk teori-teorinya sendiri, dengan harapan pada penghapusan ketakajegan dan kesalahan.

22. Stephen R. Toulmin

Sebagai suatu cabang ilmu, filsafat ilmu mencoba pertama-tama menjelaskan unsur-unsur yang terlibat dalam proses penyelidikan ilmiah prosedur-prosedur pengamatan, pola-pola perbinacangan, metode-metode penggantian dan perhitungan, pra-anggapan-pra-anggapan metafisis, dan seterusnya dan selanjutnya menilai landasan-landasan bagi kesalahannya dari sudut-sudut tinjauan logika formal, metodologi praktis, dan metafisika.

23. Hasbullah Bakry

Filsafat ialah ilmu yang meneliti secara mendalam mengenai ketuhanan, manusia dan alam semesta untuk menghasilkan pengetahuan tentang bagaimana alam dapat dicapai sejauh pikiran manusia dan bagaimana perilaku manusia yang seharusnya setelah mencapai pengetahuan itu.

24. Johann Gotlich Fickte

Filsafat sebagai Wissenschaftslehre atau ilmu dari ilmu-ilmu , yaitu ilmu umum, yang menjadi dasar segala ilmu. Ilmu yang membicarakan sesuatu bidang atau jenis kenyataan. Filsafat memperkatakan seluruh bidang dan seluruh jenis ilmu dengan mencari kebenaran dari seluruh kenyataan.

25. Marcus Tullius Cicero (106 SM – 43SM)

Beliau merumuskan Filsafat ialah pengetahuan tentang sesuatu yang maha agung dan usaha-usaha untuk mencapainya.

26. Paul Nartorp

Menurut Paul Nartorp Filsafat sebagai Grunwissenschat atau ilmu dasar hendak menentukan kesatuan pengetahuan manusia dengan menunjukan dasar akhir yang sama, yang memikul sekaliannya .

27. Bertrand Russel

Filsafat ialah sesuatu yg berada di tengah-tengah antara teologi dan sains. Sebagaimana dengan teologi, filsafat berisikan tentang pemikiran-pemikiran mengenai masalah-masalah pengetahuan definitif tentangnya, sampai sangat jauh, tidak bisa dipastikan, akan tetapi seperti sains, filsafat lebih menarik perhatian akal manusia daripada otoritas tradisi maupun otoritas wahyu.

28. Sidi Gazalba

Filsafat ialah mencari kebenaran dari kebenaran untuk kebenaran , tentang segala sesuatu yang di masalahkan, dengan berfikir radikal, sistematik dan universal.

29. Fichte

Fichte menyebut filsafat sebagai Wissenschafslehre : ilmu dari ilmu-ilmu, yakni ilmu yang umum, yang menjadi dasar segala ilmu.

30. Al Farabi

Filsafat yakni ilmu atau pengetahuan tentang sifat bagaimana sifat sesungguhnya dari kebenaran.

31. Plato

Filsafat merupakan ilmu yang mencoba untuk mencapai pengetahuan tentang kebenaran yang sebenarnya.

Lihat: Arti Filsafat Pancasila

Apa Perbedaan Filsafat dan Hikmah?

Dikesempatan ini kami coba tambahkan topik penting untuk diketahui oleh para pembaca, yaitu coba mencari benang merah antara filsafat dan hikmah.

Filsafat terkenal dan berasal dari Barat, sedangkan Hikmah sangat kental dengan istilah yang berasal dari dunia Islam.

Filsafat

Seperti ketahui filsafat berasal dari bahasa Yunani “Philosophia” yang mempunyai arti cinta akan kebijaksanaan/kearifan. Seorang yang berfilsafat selalu diidentikkan mempunyai pengertian berpikir secara mendalam tentang hakekat segala sesuatu dengan cara mencari makna yang paling mendalam /makna sesungguhnya.

Hikmah

Kata Hikmah mempunyai beberapa arti. Pertama, kebijaksanaan dari Allah. Kedua, sakti atau kesaktian (kekuatan ghaib). Ketiga, arti atau makna yang dalam. Keempat, manfaat.

Dalam arti lebih detail lagi mengenai hikmah, yaitu mencakup secara bahasa, istilah syari’at dan pendapat para ulama tafsir. Merujuk pada kamus bahasa Arab, al-Hikmah memiliki banyak arti. Di antaranya, kebijaksanaan, pendapat atau pikiran yang bagus, pengetahuan, filsafat, kenabian, keadilan, peribahasa (kata-kata bijak), dan Al-­Qur’anul Karim.

Kebiasaan orang Indonesia yang sedang ditimpa musibah biasanya akan berusaha mengambil hikmah dari kejadian yang dialaminya. Pada konteks ini, arti manfaat yang diambil.

Kemudian ada pula yang menjadikan hikmah sebagai proses pembelajaran dari sebuah peristiwa di masa lalu dan sekarang.

Singkatnya, dengan mengacu pada arti hikmah diatas, kita bisa menyimpulkan bahwa Hikmah lebih luas cakupannya daripada filsafat.

Lihat: Pengertian Seni Tari Menurut Ahli

Demikian ulasan mengenai pengertian filsafat menurut ahli kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga memberikan banyak manfaat kepada para pembaca. Jangan lupa sampaikan komentar Anda ya.     

Loading...

You May Also Like

1 Comment

Silahkan berkomentar

%d bloggers like this: