Wakapolri Sebut Persija adalah Milik Indonesia Bukan Jakarta Saja, Ini Jawaban Polos Netizen

Wakapolri Komjen Pol Syafruddin menegaskan jika tim sepakbola Persija Jakarta adalah milik seluruh rakyat Indonesia.

Loading...

Syafruddin, yang juga Dewan Pembina Persija Jakarta mengatakan, semua kesebelasan apapun yang ada di Indonesia itu juga termasuk milik Indonesia, tidak hanya milik satu daerah tertentu.

“Persija ini bukan lagi hanya milik Jakarta, tapi sudah milik bangsa Indonesia. Juga demikian kesebelasan yang lain, Persebaya atau apapun,” ujar Syafruddin, saat konferensi pers acara syukuran kemenangan Persija, di Sekretariat CdM Asian Games 2018, PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (19/2/2018).

“Kesebelasan apapun di Indonesia ini sudah milik bangsa Indonesia, bukan lagi milik satu daerah, satu kelompok, satu provinsi,” katanya.

Ia kemudian memberikan contoh bagaimana Macan Kemayoran bukanlah milik Jakarta semata.

“Tahun lalu, Persija mewakili Indonesia, bukan Jakarta. Mewakili Indonesia, mewakili PSSI, ikut berlaga di event internasional. Seperti AFC, Persija mewakili Indonesia sehingga milik Indonesia,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia meminta hal ini dicatat betul oleh semua pihak dan awak media. Sehingga tidak terjadi pengelompokan tertentu dalam persepakbolaan Indonesia.

Berita diatas dilansir Tribnnews yang kemudia viral dimedia sosial, salah satunya Facebook.

Rupanya, ada netizen yang ikut membagikan tautan berita tersebut dan sambil mengomentari pernyataan Wakapolri diatas.

“Yg ane tau.
dari dulu yg namanya Persija itu club sepak bola milik orang Jakarta.
Persib, milik orang Bandung.
Kalau PSSI itu baru milik seluruh rakyat Indonesia.
Wong namanya juga Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia,” komentar akun Ara Sukara (19/2/18).

Loading...

You May Also Like

Silahkan berkomentar